Spanyol tekankan perjanjian damai Rusia-Ukraina yang adil buat Eropa

Spanyol tekankan perjanjian damai Rusia-Ukraina yang adil buat Eropa

Menteri Luar Negeri Spanyol, Jose Manuel Albares.

 Menteri Luar Negeri Spanyol, Jose Manuel Albares, pada Rabu (12/2) menyatakan bahwa setiap kemungkinan perjanjian damai antara Rusia dan Ukraina harus adil bagi Eropa dan kawasan sekitarnya.

Saat berkunjung ke ibu kota Prancis, Paris, bersama beberapa menteri luar negeri negara anggota Uni Eropa lainnya, Albares mengomentari pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang sebelumnya mengumumkan percakapan teleponnya dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.

Ia menanggapi pernyataan Trump dengan hati-hati dan menegaskan, “Tidak ada yang diputuskan tentang Ukraina tanpa Ukraina, dan tidak ada yang bisa diputuskan tentang keamanan Eropa tanpa Eropa”.

“Serangan Rusia terhadap Ukraina jelas berdampak pada keamanan Eropa,” tambahnya.

Albares juga menegaskan bahwa setiap kesepakatan damai harus menghormati Piagam PBB. “Perdamaian yang tidak adil tidak akan bisa mengakhiri perang yang tidak adil, karena kesepakatan semacam itu tidak akan menguntungkan keamanan Eropa maupun stabilitas global,” ujarnya.

Pernyataan Albares ini disampaikan tak lama setelah Trump dan Putin melakukan percakapan telepon. “Kami membahas Ukraina, Timur Tengah, energi, kecerdasan buatan, kekuatan dolar, serta berbagai isu lainnya,” tulis Trump di platform media sosialnya, Truth Social.

Trump juga menyebut bahwa mereka berbicara tentang kekuatan negara masing-masing serta “manfaat besar yang suatu hari nanti bisa diperoleh melalui kerja sama”.

“Namun pertama-tama, seperti yang kami sepakati, kami ingin menghentikan jutaan nyawa yang hilang akibat perang Rusia-Ukraina. Presiden Putin bahkan menggunakan slogan kampanye saya yang sangat kuat, ‘Akal Sehat’. Kami berdua sangat meyakininya,” lanjutnya.

Trump menambahkan bahwa mereka sepakat untuk bekerja sama secara erat, termasuk saling mengunjungi negara masing-masing. Selain itu, mereka juga menyetujui agar tim dari kedua belah pihak segera memulai negosiasi.

“Kami akan memulai dengan menghubungi Presiden (Volodymyr) Zelenskyy dari Ukraina untuk memberitahunya tentang percakapan ini. Saya akan melakukannya sekarang juga,” katanya.

Trump juga berbicara dengan Zelenskyy mengenai perang Rusia-Ukraina. “Percakapan berlangsung sangat baik. Ia, seperti Presiden Putin, ingin mencapai perdamaian,” tulisnya di Truth Social.

Trump menambahkan bahwa dirinya juga telah berdiskusi dengan Zelenskyy mengenai pertemuan yang akan digelar pada Jumat di Munich, Jerman, di mana Wakil Presiden AS JD Vance dan Menteri Luar Negeri Marco Rubio akan memimpin pembicaraan.

“Saya berharap hasil pertemuan itu akan positif. Sudah saatnya menghentikan perang yang tidak masuk akal ini, di mana begitu banyak kematian dan kehancuran yang sebenarnya bisa dihindari. Tuhan memberkati rakyat Rusia dan Ukraina!” pungkas Trump.

Timnas amputasi Indonesia runner up Kejuaraan Asia 2025

Timnas amputasi Indonesia runner up Kejuaraan Asia 2025

Tangkapan layar foto tim nasional sepak bola amputasi Indonesia di Kejuaraan Sepak Bola Amputasi Asia 2025, Senin (11/2/2025, 21.09 WIB).

Timnas sepak bola amputasi Indonesia menempati posisi kedua atau runner up Kejuaraan Sepak Bola Amputasi Asia atau Amputee Football Asian Championship 2025 di Dhaka, Bangladesh.

Kepastian ini didapatkan setelah Indonesia ditaklukkan Uzbekistan pada laga final dengan skor 0-6, Rabu. Ini merupakan kekalahan Indonesia dari Uzbekistan setelah sebelumnya di babak grup, mereka kalah dengan skor 1-8.

“Pertandingan sudah selesai di Bashundhara Kings Arena! Uzbekistan adalah juaranya!. Selamat untuk Indonesia atas penampilan gagah berani sepanjang turnamen,” tulis Instagram resmi Federasi Sepak Bola Amputasi Dunia (WAFF) @worldamputeefootball, dikutip Rabu.

“Tim nasional sepak bola amputasi Indonesia melaju ke final Kejuaraan Sepak Bola Amputasi Asia atau Amputee Football Asian Championship 2025 di Dhaka, Bangladesh,” tambah mereka.

Turnamen ini diikuti lima negara dengan sistem setengah kompetisi, dengan dua tim teratas di babak grup melaju ke final untuk menentukan sang juara.

Perjalanan Indonesia di turnamen ini dibuka dengan kekalahan 1-8 dari Uzbekistan. Setelah kekalahan ini, Indonesia memetik tiga kemenangan di tiga laga berikutnya.

Anak-anak asuh Bayu Guntoro menang 6-0 atas tuan rumah Bangladesh, lalu menang 2-1 atas Irak, dan terakhir menundukkan Nepal 9-0.

Tiga kemenangan ini membuat Indonesia mengakhiri babak grup dengan koleksi sembilan poin di posisi kedua. Mereka terpaut tiga poin dari Uzbekistan yang menjadi juara grup dengan koleksi 12 poin atau sempurna dari empat pertandingan.

Konsumsi cokelat bisa bermanfaat bagi kesehatan asalkan tak berlebihan

Konsumsi cokelat bisa bermanfaat bagi kesehatan asalkan tak berlebihan

Ilustrasi — Cokelat.

Cokelat, yang umum dijadikan sebagai pilihan hadiah pada Hari Valentine atau hari kasih sayang, sejak lama diyakini dapat mendatangkan manfaat bagi kesehatan.

Bahan utama dalam pembuatan cokelat adalah biji kakao yang kaya flavanol, sejenis polifenol yang dihubungkan dengan risiko yang lebih rendah terhadap penyakit jantung dan diabetes.

Oleh sebab itu, penelitian tentang pengaruh cokelat terhadap kesehatan jantung banyak difokuskan pada penggunaan ekstrak kakao atau cokelat hitam dengan setidaknya 70 persen kakao, yang mengandung lebih banyak flavanol daripada cokelat susu dan cokelat putih.

Menurut siaran publikasi Health pada Senin (10/2), beberapa penelitian menunjukkan kaitan konsumsi cokelat dengan tingkat kematian akibat penyakit kardiovaskular yang lebih rendah serta penurunan tekanan darah.

Namun, ada pula penelitian-penelitian yang menunjukkan bahwa ekstrak kakao tidak secara signifikan dapat mengurangi risiko masalah kardiovaskular seperti serangan jantung, stroke, dan fibrilasi atrium.

Samantha Coogan, RDN, seorang profesor ilmu gizi dan direktur Program Didaktik dalam Nutrisi dan Dietetika di Universitas Nevada, Amerika Serikat, menyampaikan kepada Health bahwa tidak ada cukup bukti konklusif untuk mengetahui secara pasti bagaimana produk-produk cokelat bisa memengaruhi kesehatan kardiovaskular.

Menurut dia, efek kakao bisa berbeda-beda pada setiap orang. “Anomali, variasi genetik, dan/atau faktor gaya hidup mungkin juga berperan,” kata Coogan.

Beberapa penelitian telah dilakukan untuk mengetahui hubungan konsumsi suplemen kakao atau cokelat hitam pekat dengan kesehatan jantung, tetapi efek jenis cokelat lainnya kurang diteliti.

Ahli diet kardiologi preventif di Entirely Nourished,​​​​​​​ Michelle Routhenstein, menyampaikan kepada Health bahwa permen cokelat standard kecil kemungkinan akan bermanfaat bagi kesehatan jantung.

Menurut dia, cokelat putih biasanya tidak mengandung biji kakao, dan biji kakao yang digunakan dalam produk cokelat hitam dan cokelat susu biasanya mengalami proses yang bisa menurunkan kandungan flavanol secara signifikan.

“Akibatnya, (permen cokelat) biasanya tidak menawarkan manfaat kesehatan jantung yang sama seperti kakao dalam bentuk mentah,” katanya.

Permen cokelat dengan kandungan gula, lemak, dan kalori tinggi bahkan bisa menimbulkan efek negatif seperti peningkatan kadar kolesterol dan masalah kesehatan lain jika dikonsumsi berlebihan.​​​​​

Coogan mengingatkan bahwa cokelat hitam juga “bukan obat mujarab” dan tidak dijamin “memberikan manfaat bagi sistem kardiovaskular.”

“Meski begitu, tidak ada salahnya mengonsumsi cokelat selama dalam jumlah sedang dan dikonsumsi bersama diet seimbang yang kaya buah-buahan, sayuran, dan makanan sehat lainnya,” kata Majid Basit, MD, seorang dokter ahli jantung di Memorial Hermann Medical Group, kepada Health.

Segini denda tilang 11 pelanggaran Operasi Keselamatan 2025

Segini denda tilang 11 pelanggaran Operasi Keselamatan 2025

Personel Satlantas Polresta Bukittinggi saat gelar pasukan operasi keselamatan 2025 yang dilaksanakan sebelum Ramadhan tahun ini

Mulai 10 hingga 23 Februari 2025, Polri akan menggelar Operasi Keselamatan 2025 di beberapa titik ruas jalan. Operasi ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas serta menekan angka kecelakaan di jalan raya.

Dalam operasi ini, petugas akan menindak berbagai pelanggaran yang berpotensi membahayakan keselamatan pengendara dan pengguna jalan lainnya.

Sebanyak sebelas jenis pelanggaran akan menjadi fokus utama penindakan, dengan sanksi berupa denda tilang sesuai ketentuan yang berlaku.

Pelanggaran yang dimaksud mencakup penggunaan ponsel saat berkendara, tidak mengenakan helm, melanggar marka berhenti, hingga berkendara di bawah pengaruh alkohol.

Masyarakat diimbau untuk mematuhi aturan dan melengkapi surat-surat kendaraan guna menghindari sanksi. Selain penindakan, operasi ini juga akan diisi dengan kegiatan edukasi dan sosialisasi mengenai pentingnya keselamatan di jalan raya.

Dengan langkah ini, diharapkan angka kecelakaan dapat ditekan dan tercipta lalu lintas yang lebih tertib serta aman bagi semua pengguna jalan.

11 pelanggaran Operasi Keselamatan 2025 beserta sanksi dendanya

1. Melanggar marka berhenti

Pelanggaran inj diatur dalam Pasal 287 Ayat 1 Undang-Undang (UU) Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, dengan sanksi berupa pidana kurungan hingga dua bulan atau denda maksimal Rp500.000.

2. Melawan arus

Pengendara yang melawan arus dianggap melanggar rambu lalu lintas, sebagaimana diatur dalam Pasal 287. Pelanggaran ini dapat dikenai sanksi pidana kurungan hingga dua bulan atau denda maksimal Rp500.000.

3. Berkendara dibawah pengaruh alkohol

Pengemudi yang mengemudi dalam keadaan mabuk melanggar Pasal 311 UU LLAJ, dengan ancaman pidana kurungan paling lama 1 tahun atau denda maksimal Rp3.000.000.

4. Menggunakan HP saat mengemudi

Pengemudi yang kedapatan menggunakan HP saat mengemudi dapat dikenai sanksi sesuai Pasal 283 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ), dengan ancaman pidana kurungan paling lama 3 bulan atau denda maksimal Rp750.000.

5. Tidak menggunakan Helm SNI

Pengendara sepeda motor yang tidak memakai helm berstandar Nasional Indonesia (SNI) Sesuai Pasal 291 Ayat 1 dan sebagaimana diatur dalam Pasal 106 Ayat 8, dapat dikenai sanksi pidana kurungan hingga satu bulan atau denda maksimal Rp250.000.

6. Knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis (knalpot brong)

Pengendara yang menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis melanggar Pasal 285 ayat 1 UU LLAJ, dengan ancaman pidana kurungan paling lama 1 bulan atau denda maksimal Rp250.000.

7. Mengemudi mobil tidak menggunakan sabuk pengaman

Bagi pengemudi mobil yang berkedapatan tidak menggunakan sabuk pengaman saat berkendara, melanggar Pasal 289 UU LLAJ, dengan ancaman pidana kurungan paling lama 1 bulan atau denda maksimal Rp250.000.

8. Melebihi batas kecepatan berkendara

Pengemudi yang melebihi batas kecepatan yang ditetapkan melanggar Pasal 287 ayat 5 UU LLAJ, dengan ancaman pidana kurungan paling lama 2 bulan atau denda maksimal Rp500.000.

9. Berkendara dibawah umur (tidak memiliki SIM)

Pengemudi yang belum mencapai usia minimal 17 tahun atau tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) akan dikenai sanksi berdasarkan Pasal 281 UU LLAJ, dengan ancaman pidana kurungan paling lama 4 bulan atau denda maksimal Rp1.000.000.

10. Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) tidak sesuai ketentuan

Penggunaan pelat nomor yang tak sesuai ketentuan jelas melakukan pelanggaran. Terlebih pelat nomor yang digunakan palsu. Buat kendaraan yang tidak menggunakan pelat nomor sesuai peruntukkan terancam denda Rp 500 ribu atau kurungan penjara maksimal 2 bulan.

11. Penggunaan Rotoar tidak sesuai dengan peruntukan

Penggunaan Rotoar tanpa izin melanggar Pasal 287 ayat 4 UU LLAJ, dengan ancaman pidana kurungan paling lama 1 bulan atau denda maksimal Rp250.000.

Prabowo minta wartawan waspadai hoaks agar tak ganggu kebebasan pers

Prabowo minta wartawan waspadai hoaks agar tak ganggu kebebasan pers

Tangkapan layar – Presiden RI Prabowo Subianto.

 Presiden RI Prabowo Subianto meminta wartawan atau awak media agar bisa mewaspadai penyebaran berita tidak benar maupun hoaks yang dapat memecah persatuan di tengah masyarakat agar tidak mengganggu makna sesungguhnya dari kebebasan pers.

“Walaupun kita menjunjung tinggi kebebasan pers, kita harus waspada terhadap penyebaran berita-berita yang tidak benar, berita-berita hoaks, penyebaran kebencian, penyebaran ketidakpercayaan terhadap sesama warga negara, upaya-upaya pecah belah ini harus selalu kita waspadai,” kata Prabowo seperti disiarkan dalam YouTube Sekretariat Presiden bertepatan dengan perayaan Hari Pers Nasional 2025, Minggu.

Presiden juga meminta agar wartawan di Indonesia dapat terus menjaga cara kerjanya yang dinamis dalam mencari dan mewartakan informasi yang benar sehingga masyarakat bisa memperoleh informasi sejalan dengan haknya mendapatkan informasi.

Agar informasi yang diberikan kepada masyarakat bisa tepat, Presiden berpesan maka wartawan harus memegang teguh tanggung jawab pers sejalan dengan kepentingan bangsa dan negara.

Salah satu hal yang dapat dilakukan wartawan untuk menjaga tanggung jawab pers itu adalah dengan memegang teguh dasar negara Pancasila dalam menjalankan tugasnya.

“Saya percaya pers Indonesia pada ujungnya akan selalu setia kepada cita-cita pendiri bangsa Indonesia. Pers Indonesia harus menjadi pers yang Pancasila, pers yang terlibat dalam pembangunan bangsa, yang komit terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tutur Presiden menutup pernyataannya.

Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto juga telah mengingatkan insan pers di Indonesia agar bisa mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dalam setiap pekerjaan menyuarakan kebenaran bagi masyarakat bertepatan dengan momentum HPN 2025.

Dalam unggahan resmi dari kanal YouTube Sekretariat Presiden tersebut, Presiden Prabowo memberi pesan agar insan pers dapat terus waspada mengawal kebenaran tanpa dipengaruhi opini tertentu.

“Perlu saya ingatkan bahwa Pers Indonesia harus selalu mengutamakan kepentingan bangsa negara dan rakyat Indonesia. Harus waspada terhadap usaha-usaha untuk mengendalikan pemikiran dan mempengaruhi jalannya opini opini rakyat dengan menggunakan modal yang besar,” kata Prabowo.

Menurutnya sudah lazim di era saat ini ada sosok-sosok yang memiliki modal besar dan menguasai media justru cenderung ingin memengaruhi masyarakat dengan pemikiran tertentu yang bertentangan dengan kebenaran.

Maka dari itu, insan pers diminta untuk dapat menjaga integritasnya, sehingga dapat menjaga juga perannya sebagai aset bangsa dalam mewartakan kebenaran di tengah kondisi dunia yang kompleks

Terpopuler, kebakaran di ATR/BPN hingga kebakaran kapal di Ancol

Terpopuler, kebakaran di ATR/BPN hingga kebakaran kapal di Ancol

TNI AL mengevakuasi jenazah jurnalis Metro TV, Sahril Helmi, yang mengalami musibah kecelakaan laut, di Perairan Pelabuhan Gita Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Sabtu (8/2/2025).

Sejumlah berita unggulan akhir pekan ini untuk disimak, di antaranya kebakaran di Kementerian ATR/BPN hingga satu tewas dan lima luka bakar akibat kebakaran kapal di Ancol. Berikut berita-berita tersebut:

1.⁠ ⁠Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran di Kementerian ATR/BPN

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) mengungkapkan kebakaran yang sempat melanda gedung Kementerian ATR/BPN di Jakarta tidak menimbulkan korban jiwa.

Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antar Lembaga (PHAL) Biro Hubungan Masyarakat (Humas) Kementerian ATR/BPN Risdianto Prabowo Samodro menambahkan, kebakaran yang terjadi sekitar pukul 23.00 WIB tersebut terjadi di Lantai 1 Ruang Biro Hubungan Masyarakat. Baca

2.⁠ ⁠Bahlil pastikan ibu kota pindah ke IKN pada 2028

Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia memastikan bahwa ibu kota Republik Indonesia akan pindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada tahun 2028, walaupun saat ini ada isu anggaran pembangunan IKN diblokir.

Dia mengatakan bahwa hal tersebut tetap menjadi target Presiden Prabowo Subianto. Tentunya, kata dia, tahapan proses penyelesaian pembangunan IKN masih terus berjalan. Baca

3.⁠ ⁠Jenazah wartawan Metro TV ditemukan

Tim SAR gabungan menemukan jenazah Sahril Helmi wartawan Metro TV biro Maluku Utara (Malut), korban terakhir ledakan Rigid Inflatable Boat (RIB) 04 Ternate berhasil ditemukan di Tanjung Neraka, Sabang, Kabupaten Halmahera Selatan, Sabtu

Setelah tiba, jenazah langsung dibawa ke RSUD Labuha untuk proses identifikasi lebih lanjut. Jenazah tersebut adalah Sahril Helmi, korban terakhir yang masih dicari dari insiden ledakan RIB 04 Ternate

4. AS akan jalin hubungan dengan Korea Utara, kata Trump

Presiden Donald Trump mengatakan bahwa AS akan menjalin hubungan dengan Korea Utara.

Menurut Trump, hubungan baiknya dengan Kim merupakan “aset yang sangat berharga bagi semua

5.⁠ ⁠Satu tewas dan lima luka bakar akibat kebakaran kapal di Ancol

Satu korban tewas dan lima orang mengalami luka bakar akibat kebakaran dua unit kapal di Dermaga Marina 20 Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu (8/2) malam.

Ia mengatakan empat korban ini merupakan anak buah kapal (ABK) dan satu orang merupakan sopir truk tangki

Prabowo salami para prajurit TNI jelang pengarahan di Istana Bogor

Prabowo salami para prajurit TNI jelang pengarahan di Istana Bogor

Presiden RI Prabowo Subianto memberikan pengarahan kepada komandan satuan TNI di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/2/2025). 

Presiden RI Prabowo Subianto menyalami para prajurit komandan satuan Tentara Nasional Indonesia atau TNI sebelum memberikan pengarahan di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat.

Saat memasuki ruang pertemuan, Presiden Prabowo yang didampingi Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, disambut lagu Mars TNI yang dinyanyikan ratusan prajurit dengan tepuk tangan yang seirama.

Presiden kemudian memberikan salam hormat, menyapa sambil menyalami jajaran TNI yang berada di barisan depan.

Prabowo tak hanya menyapa para komandan di barisan depan, tetapi juga berjalan dan menyapa prajurit hingga ke barisan belakang.

Lagu Mars TNI dan kompaknya tepukan tangan dari para prajurit terus bergema saat Prabowo berkeliling.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan berdoa.

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto juga menyampaikan laporan acara, yang dilanjutkan dengan pengarahan dari Presiden Prabowo Subianto.

“Disarankan saya menerima para perwira untuk saya beri pengarahan dan ada saran untuk diterimanya di Istana Kepresidenan, di Istana Bogor. Karena katanya banyak perwira yang dari daerah-daerah belum pernah menginjak Istana Kepresidenan,” kata Prabowo membuka sambutannya.

Pengarahan kepada 1.004 orang perwira menengah dan perwira tinggi TNI itu dilaksanakan usai Presiden Prabowo, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, dan sejumlah menteri Kabinet Merah Putih melaksanakan sidang perdana Dewan Pertahanan Nasional (DPN) di Istana Kepresidenan, Bogor, pada Jumat siang

Ketua Senat Unej luncurkan buku “Jalan Terjal Etika Politik” 

Ketua Senat Unej luncurkan buku "Jalan Terjal Etika Politik" 

Ketua Senat Unej Andang Subaharianto (kiri) secara simbolis menyerahkan buku “Jalan Terjal Etika Politik,Catatan Pilu Pemilu 2024” kepada Rektor Unej Iwan Taruna di aula Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Unej, Kamis (6/2/2025). 

Ketua Senat Universitas Jember (Unej) Andang Subaharianto meluncurkan buku berjudul “Jalan Terjal Etika Politik, Catatan Pilu Pemilu 2024” di Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Unej, Jawa Timur, Kamis.

Peluncuran buku tersebut dihadiri oleh Rektor Unej Iwan Taruna dan beberapa pejabat di tingkat rektorat dan fakultas di kampus setempat, serta jurnalis dengan undangan terbatas.

“Buku yang saya luncurkan itu sebenarnya kumpulan dari berbagai artikel yang sudah dipublikasikan oleh media massa, sehingga banyak yang membaca tulisan itu,” kata Andang Subaharianto kepada sejumlah wartawan di FIB Unej.

Menurutnya, penerbitan ulang artikel yang berisi ulasan pemilu tersebut dalam bentuk antologi atau kumpulan tulisan agar artikel yang pernah ditulis nya tidak tercecer dan memang ada benang merahnya antara artikel yang satu dengan artikel yang lain terkait Pemilu 2024.

Buku itu diberi judul “Jalan Terjal Etika Politik, Catatan Pilu Pemilu 2024” dengan pertimbangan mewakili isi tulisan, semangat dan pandangan bahwa untuk menuju pemilu berkualitas ternyata banyak liku-liku yang harus dilalui, jalan terjal, sekaligus merefleksikan derajat kematangan bangsa Indonesia dalam berdemokrasi.

“Tidak ada rumus bahwa usia bangsa dan pengalaman pemilu berkali-kali menjamin kualitas pemilu pada periode tertentu, namun bangsa Indonesia tak boleh lelah dan menyerah, apapun kualitas pemilu pada periode tertentu,” tuturnya.

Ia mengatakan, pemilu harus terus didorong, diperjuangkan, dan dimenangkan sebagai instrumen demokrasi menuju cita-cita kemerdekaan dan tujuan bernegara Republik Indonesia.

“Pemilu berkualitas haruslah dipandang sebagai kebutuhan bangsa sesuai amanah proklamasi kemerdekaan. Haruslah terus diperjuangkan perwujudannya, namun harapan tak selalu menemukan kenyataan,” katanya.

Andang berharap dengan buku antologi itu bisa dibaca secara lebih utuh oleh masyarakat, sehingga secara substansi bisa diresapi oleh publik dan menjadi bagian untuk memberikan edukasi kepada masyarakat agar bisa berdemokrasi lebih baik.

“Saat ini Pemilu 2024 sudah selesai dan berharap pemilu mendatang akan lebih berkualitas dan kualitas demokrasi harus lebih baik lagi. Buku itu saya dedikasikan untuk masyarakat,” ujarnya.

Sementara Rektor Unej Iwan Taruna mengapresiasi buku yang diluncurkan oleh Ketua Senat Unej yang merupakan refleksi tajam atas dinamika politik pada Pemilu 2024.

“Buku itu wajib dibaca oleh masyarakat karena etika politik harus ditegakkan dan demokrasi harus dijalankan. Membaca buku itu ikut menyebarluaskan demi perbaikan demokrasi di Indonesia,” katanya

Cara cek penerima dana bansos BLT BBM 2025

Cara cek penerima dana bansos BLT BBM 2025

Ilustrasi- Warga Bandarlampung penerima bantuan BLT BBM yang diberikan langsung oleh Presiden Jokowi 2022 silam. 

 Pemerintah Indonesia telah memulai penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk tahun 2025. Program ini bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat akibat kenaikan harga BBM serta dampak inflasi. BLT BBM diharapkan dapat memberikan dukungan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan.

Bantuan ini disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang memenuhi kriteria tertentu. KPM yang berhak mendapatkan bantuan adalah yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan bukan termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, atau Polri. Pemerintah memastikan bantuan tersebut tepat sasaran dan sesuai dengan data yang telah terverifikasi.

Untuk memudahkan masyarakat memeriksa kelayakan mereka sebagai penerima bansos, dapat dilakukan pengecekan melalui laman atau aplikasi resmi cek bansos. Langkah-langkah untuk mengecek status penerimaan BLT BBM pada 2025 telah disediakan secara online untuk kemudahan akses penerima bansos tersebut.

Cara mengecek melalui laman resmi cek bansos

1. Kunjungi situs resmi cek bansos Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id/.

2. Lengkapi informasi yang diminta, seperti provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa tempat tinggal penerima bantuan.

3. Masukkan nama lengkap sesuai yang tertera di KTP.

4. Masukkan kode captcha dengan benar.

5. Klik tombol “Cari Data”.

6. Hasil pencarian akan menunjukkan status penerima BLT BBM tahun 2025.

Cara mengecek melalui aplikasi resmi cek bansos

1. Unduh aplikasi “Cek Bansos” dari Google Play Store di perangkat Android Anda.

2. Jika belum memiliki akun, pilih opsi “Buat Akun Baru” pada aplikasi.

3. Isi data diri seperti username, password, nomor Kartu Keluarga (KK), NIK, dan informasi sesuai KTP.

4. Lampirkan swafoto dengan KTP dan foto KTP.

5. Setelah data terverifikasi, akun akan diaktivasi.

6. Login menggunakan username dan password yang telah dibuat.

7. Pada halaman utama aplikasi, pilih menu “Cek Bansos”.

8. Isi data sesuai dengan KTP dan klik “Cari Data”.

9. Sistem akan menampilkan data penerima bansos beserta statusnya.

Besaran pencairan bansos BLT BBM

Setiap keluarga penerima manfaat akan menerima BLT BBM sebesar Rp300.000. Bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM. BLT BBM akan disalurkan melalui Kantor Pos atau langsung ditransfer ke rekening penerima yang telah terdaftar. Proses penyaluran ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan bantuan sampai ke tangan yang tepat.

Proses pencairan BLT BBM

Setelah memastikan diri terdaftar sebagai penerima, Anda dapat mencairkan bantuan melalui:

Melalui kantor pos

1. Datang ke Kantor Pos terdekat sesuai jadwal yang ditentukan.

2. Bawa dokumen seperti KTP dan KK untuk verifikasi.

3. Petugas akan menyerahkan uang bantuan secara tunai.

Melalui rekening Bank

1. Pastikan rekening bank yang terdaftar aktif.

2. Dana akan otomatis masuk ke rekening Anda.

3. Cek saldo rekening melalui ATM, mobile banking, atau kantor cabang bank.

Dengan program ini, pemerintah berharap dapat meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM. Diharapkan, bantuan ini dapat memberikan dukungan bagi mereka yang membutuhkan. Pastikan Anda memanfaatkan